Header Ads

5 Aplikasi Pemutar MP3 Gratis Secara Online


Mendengarkan musik merupakan salah satu cara untuk menghindari diri dari kejenuhan, terutama ketika sendirian.  Dengan mendengarkan musik kalian dapat melepaskan stres dari pekerjaan atau stres dengan kehidupan yang sedang kalian hadapi karena musik dapat memberikan dorongan untuk suasana hati kalian. Tentu dengan mendengarkan musik kalian dapat merasakan emosional kalian sendiri.

Mendengarkan musik memang sangat mengasikan, apalagi musik tersebut sesuai dengan suasana hati ditambah lagi penyanyi yang kalian idolakan. Untuk mendengarkan musik tentu kalian harus memiliki file musik yang harus kalian download terlebih dahulu melalui komputer atau smartphone yang kalian miliki.

Tetapi bagaimana kalau kalian malas untuk mendownloadnya? tentu itu sangat merepotkan, jadi bagi kalian yang malas tidak perlu repot lagi karena seiiring perkembangan teknologi seperti sekarang ini kalian tidak perlu lagi untuk mendownload file-file musik yang ingin kalian dengarkan karena kalian sudah dimudahkan dengan beberapa aplikasi yang bisa kalian gunakan untuk mendengarkan MP3 Gratis secara online tanpa mendownload file musik tersebut. Aplikasi ini sudah bisa di download di smartphone kalian. Berikut admin bagikan informasi tentang aplikasi tersebut.


5 Aplikasi Pemutar MP3 Gratis Secara Online

1. SoundCloud

Soundcloud merupakan salah satu aplikasi pemutar MP3 secara online. Pada aplikasi ini banyak lagu yang diupload oleh penggunanya agar bisa didengar secara gratis. Aplikasi ini juga menampilkan lagu-lagu yang lagi hits di dunia. Selain itu, kalian bisa membuat playlist sendiri dan dapat mengikuti teman yang memiliki selera musik yang sama dengan kalian. 


2. Deezer

Dengan menggunakan aplikasi deezer kalian bisa mendengarkan lagu, termasuk lagu-lagu yang lagi hits di dunia dan lagu-lagu terbaik berdasarkan peringkatnya. Nah, bukan hanya itu saja, dengan menggunakan aplikasi ini kalian juga disediakan fitur untuk menempatkan deretan musik favorit kalian. 

3. Pandora

Pandora ini merupakan situs streaming musik gratis dimana kalian tidak hanya bisa mendengarkan musik favorit kalian, namun juga menemukan musik-musik baru.

Download Aplikasi


4. JOOX

JOOX ini juga tidak kalah populer dengan aplikasi diatas. Aplikasi JOOX ini merupakan salah satu aplikasi pemutar musik secara online. Dengan aplikasi ini kalian dapat melakukan streaming lagu yang kalian sukai. Kalian juga bisa mendengarkan lagu-lagu yang lagi hits di dunia. Nah selain tu, JOOX juga menyediakan fitur-fitur yang bakal membuat kalian betah menggunakannya. Fitur-fitur tersebut seperti mengakses musik secara instan mulai dari lagu barat ataupun lokal, rekomendasi playlist, real time sharing


5. Spotifity 

Dengan menggunakan aplikasi ini, kalian akan dibantu untuk mengakses berbagai jenis musik diseluruh dunia. Selain itu kalian juga dapat memilih artis serta album lagu yang kalian inginkan dan membuat playlist lagu dalam aplikasi ini.


1 comment:

Powered by Blogger.